Pentingnya mempelajari ilmu komputer bagi mahasiswa jurusan akuntansi


Sekarang ini kita hidup di era globalisasi dimana perkembangan teknologi sudah sedemikian canggih. Mulai dari alat - alat rumah tangga, alat industri, telekomunikasi, media, dan sebagainya, hampir semuanya menggunakan teknologi komputer dalam pengoperasiannya, karena dengan komputer dapat mempermudah dan memberikan efektivitas serta ketelitian yang lebih baik.

Dan juga karana arus informasi yang sangat cepat dan semua orang memang sangat membutuhkan hal tersebut, memang komputer di rasa sangat tepat. Hampir semua orang saat ini sudah mengenal komputer mulai dari anak - anak sampai orang dewasabaik sebagai media informasi, edukasi, sarana bermain, dan sarana untuk bekerja.

Sebagai mahasiswa yang mempelajari ilmu akuntansi, tentu saja kita harus mengerjakan hal - hal yang berkaitan tentang laporan keuangan, jurnal - jurnal, dan lain sebagainny. Hal ini tentusaja tidak lagi di kerjakan secara manual (menulis tangan) karena hal tersebut tidak efisien dan membutuhkan waktu yang tidak sedikit, belum lagi kalau terjadi kesalahan tentu aka sangat merepotkan. untuk mencari kesalahan yg kita buat, atau menghapus akun - akun dan menulisnya kembali.

Dengan menggunakan komputer akan sangat membantu kita dalam pekerjaan tersebut. Namun akan sangat baik kalau kita menguasai benar apa itu koputer mulai dari hardware ataupun software yang kita gunakan untuk lebih memaksimalkan kinerja. Kita dapat menggunakan software akuntansi yang telah ada di pasaran seperti MYOB contohnya, atau kita dapat membuatnya sendiri sesuai dengan kebutuhan kita, tapi tentu saja untuk membuatnya bukan hal yang mudah. Kita harus benar - benar menguasai pemprograman dan hal yang lain yang mendukung.

Atas dasar hal tersebut, maka sebagai mahasiswa yang mempelajari ilmu akuntansi sangat penting sekali untuk mempelajari ilmu komputer. Agar kedepannya kita dapat mengikuti zaman dan juga bisa lebih bersaing di dunia pekerjaan yang sekarang ini dirasa sangat ketat belum lagi pentingnya mengetahui informasi yang ada saat ini.